STEVANI On Social Media

Thursday, July 19, 2018

Jenis-Jenis ETIKA Dalam Etika Kristen

Di dalam erika Kristen terdapat ;

  • Etika Akibat
  • Etika Kewajiban
  • Etika Tanggung-jawab
Etika Akibat menekankan bahwa kehendak Tuhan itu dinyatakan dalam maksud-maksud Tuhan, rancana-rencana Tuhan, tujuan tujuan-Nya. Etika akibat menekankan akibat dari setiap kegiatan, tujuan dari setiap kegiatan. Kebaikan dan keburukan dari setiap tindakan manusia bergantung pada tujuan dan hasil yang ditimbulkan. Bacaan Matius 6 :  33 ;"Tetapi carilah dahulu kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semua itu akan ditambahkan kepadamu", dalam bacaan tersebut terkait adanya akibat yang ditimbulkan dari suatu tindakan. Baca juga Matius 5 : 48 , Yohanes 15 : 16 , I korintus 10 : 24.

Etika Kewajiban. Kehendak Tuhan dinyatakan di dalam perintahnya, dalam hukum-hukumnya yang terwujud pada norma-norma. Etika kewajiban terkait dengan teori deontology. Bacaan Alkitab pendukung yakni markus 12 : 30-31 , markus 8 : 34, efesus 4 : 25.

Etika Tanggung Jawab, berkaitan dengan teori etika kontekstual. Etika tanggug jawab menekankan pada bagaimana tanggung jawab kita terhadap karya-karya Allah dalam setiap situasi/ peristiwa. Bacaan kitab terkait : yohanes 4 : 11, markus 1 : 15.

No comments:

Post a Comment