STEVANI On Social Media

Monday, July 16, 2018

Model Bunga Majemuk

Jika pembayaran bunga lebih dari satu kali dalam setahun maka nilai masa datangnya adalah (lihat gambar)

Dimana
Fn = nilai masa datang
P = nilai sekarang
i = bunga per tahun
m = frekuensi pembayaran per tahun
n = jumlah tahun
Contoh soal
Nona sekarang ingin menabung uang sebesar Rp 1.500.000,- di Bank dengan tingkat suku bunga Rp 15% , berapa nilai uang dimasa datang setelah 10 tahun kemudian. Jika dibunga majemukan
A. Semesteran
B. Kuartalan
C. Bulanan
D. Harian
Penyelesaian soal
Diketahui
P = Rp 1.500.000
i = 15% = 0,15
n = 10
Ditanya F10.... ?
A. Semesteran, maka nilai m = 2 karena satu tahun terdapat 2 semester.
Fn = P (1+ i/m)^(n)(m)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,15/2)^(10)(2)
F10= Rp 1.500.000 (2/2 + 0,15/2)^(20)
F10= Rp 1.500.000 (2,15/2)^(20)
F10= Rp 1.500.000 (1,075)^(20)
F10= Rp 1.500.000 (4,2478511)
F10= Rp 6.371.776,65

B. Kuartalan, maka nilai m = 4
Fn = P (1+ i/m)^(n)(m)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,15/4)^(10)(4)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,0375)^(40)
F10= Rp 1.500.000 (1,0375)^(40)
F10= Rp 1.500.000 (4,360378759)
F10= Rp 6.540.568,139

C. Bulanan, maka nilai m = 12
Fn = P (1+ i/m)^(n)(m)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,15/12)^(10)(12)
F10= Rp 1.500.000 (1 + 0,0125)^(120)
F10= Rp 1.500.000 (1,0125)^(120)
F10= Rp 1.500.000 (4,440213229)
F10= Rp 6.660.319, 85

D. Harian, maka nilai m = 365
Fn = P (1+ i/m)^(n)(m)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,15/365)^(10)(365)
F10= Rp 1.500.000 (1+ 0,0004)^(3650)
F10= Rp 1.500.000 (1,0004)^(3650)
F10= Rp 1.500.000 (4,304702707)
F10= Rp 6.457.054,06

Mohon maaf atas ketidakjelasan dalam penulisan rumus dan penjambaran penyelesaian, karena fitur ini tidak mendukung penulisan bilangan berpangkat. Jika anda tidak memahaminya silahkan bertanya atau tulis komentar kalian.
Terima kasih sudah mencari dan mambaca ilmu!

No comments:

Post a Comment