STEVANI On Social Media

Thursday, August 2, 2018

PEMASARAN BANK|| Konsep Dasar Pemasaran Bank

Pengertian Pemasaran
Menurut Philip Kotler, Pemasaran merupakan suatu proses sosial dan manajerial dengan mana individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan cara menciptakan serta mempertukarkan produk dan nilak dengan pihak lain.

Pengertian Pemasaran Bank
Pemasaran bank merupakan suatu proses untuk menciptakan dan mempertukarkan produk atau jasa bank yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan dengan cara memberikan kepuasan.

Pengertian Kebutuhan Nasabah
Kebutuhan nasabah merupakan suatu keadaan yang dirasakan tidak ada dalam diri seseorang. Sebagai contoh, kebutuhan :
  • Akan produk atau jasa bank
  • Rasa aman berhubungan dengan bank
  • Kenyamanan berhubungan dengan bank
  • Untuk dihormati dan dihargai oleh seluruh karyawan bank
  • Untuk persahabatan dan keakraban
  • Untuk diberi perhatian oleh seluruh karyawan bank
  • Status/ prestise
  • Aktualisasi diri
Pengertian Keinginan
Keinginan merupakan kebutuhan yang dibentuk oleh kultur dan kepribadian individu. Sebagai contoh, keinginan :
  • Memperoleh pelayanan yang cepat
  • Agar bank bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi
  • Memperoleh komitmen bank
  • Memperoleh pelayanan yang bermutu (cepat dan memuaskan)
  • Memperoleh kepuasan atas pelayanan yang diberikan
  • Dihargai dan dihormati oleh seluruh karyawan bank
  • Memperoleh perhatian oleh seluruh karyawan bank
  • Memperoleh status atau prestise
  • Memperoleh keamanan dari setiap transaksi yang berhubungan dengan bank
Tujuan Pemasaran Bank
  1. Memaksimumkan konsumsi atau dengan kata lain, memudahkan dan merangsang konsumsi, sehingga dapat menarik nasabah untuk membeli produk yang ditawarkan bank secara berulang-ulang.
  2. Memaksimumkan kepuasan pelanggan melalui berbagai pelayanan yang diinginkan. Nasabah yang puas akan menjadi ujung tombak pemasaran selanjutnya.
  3. Memaksimumkan pilihan (ragam produk), dalam arti menyediakan beragam jenis produk sehingga nasabah memiliki beragam pilihan pula.
  4. Memaksimumkan mutu hidup dengan memberikan berbagai kemudahan dan menciptakan iklim yang efisien 
Kepuasan Nasabah Dalam Dunia Perbankan
  1. Tangibles, merupakan bukti fisik yang harus dimiliki oleh karyawan bank, seperti gedung, perlengkapan kantor, daya tarik karyawan, saranan komunikasi dan saran fisik lainnya.
  2. Responsivitas, yaitu adanya keinginan dan kemauan karyawan bank dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan. Untuk itu pihak manajemen bank perlu memberikan motivasi untuk melayani nasabah tanpa pandang bulu. Akan lebih baik jika motivasi yang diberikan kepada karyawan akan memperoleh imbalan seolah-olah mereka memiliki bank tersebut.
  3. Assurance. Adanya jaminan bahwa karyawan memiliki pengetahuan, kompetensi, kesopanan dan sifat atau perilaku yang dapat dipercaya. Hal ini penting agar nasabah yakin akan transaksi yang mereka lakukan benar dan tepat sasaran.
  4. Reliabilitas, yaitu kemampuan bank dalam memberikan pelayanan yang telah dijanjikan dengan cepat, akurat, serta memuaskan pelanggannya. Untuk itu setiap karyawan sebaiknya diberikan pelatihan dan pendidikan guna meningkatkan kemampuannya.
  5. Empati, yaitu mampu memberikan kemudahan serta menjalin hubungan dengan nasabah secara efektif. Kemudian juga mampu kebutuhan nasabah secara cepat dan tepat. Dalam hal ini masalah prosedur kerja dan dihubungkan dengan tingkat pelayanan kepada nasabah.

No comments:

Post a Comment