Persediaan
Perusahaan dagang membeli barang untuk dijual. Barang tersebut yang termasuk dalam persediaan oleh perusahaan dagang.
Perusahaan manufaktur (industri, seperti industri sepatu). Dalam prosesnya ada 3 jenis barang dalam kinerjanya yakni
- Barang bahan baku (siap untuk diproses)
- Barang dalam proses (termasuk bahan pembantu)
- Barang jadi (barang siap dijual)
Barang-barang tersebut yang perlu diperhatikan persediaannya.
Penelitian kualitas persediaan
Untuk menetapkan jumlah unit (satuan) persediaan yang dimiliki perusahaan pada tanggal neraca.
Ada 2 hal dalam pekerjaan ini :
- Melakukan perhitungan fisik atas barang yang ada di gudang
- Menentukan pemilikan atas barang dalam perjalanan.
Perhitungan fisik persediaan
5 prosedur pengendaliam intern agar tidak ada kesalahan dalam perhitungan :
- Perhitungan harus dilakukan oleh orang-orang yang tidak ditugasi untuk menyimpan persediaan (pembagian tugas)
- Tiap bagian mendapat tugas yang jelas mengenai jenis persediaan yang menjadi tanggung jawab
- Harus dilakukan perhitungan kedua oleh orang lain
- Harus digunakan kartu persediaan yang bernomor urut tercetak dan kartu tersebut diawasi pemakaiannya (Prosedur dokumentasi)
- Harus ditunjuk pengawas yang bertugas untuk menentukan (pada akhir perhitungan) bahwa semua jenis persediaan diberi kartu dan tidak ada 1 jenis persediaan yang diberi lebih dari satu kartu.
Barang dalam perjalanan
Terdapat 2 syarat untuk memperhitungkan barang dalam perjalanan
- FOB (Fre On Boarel) Shipping point, yakni pemilikan atas barang akan berpindah ke tangan pembeli pada saat pihak pengangkut menerima barang dari tangan penjual
- FOB destination, yakni hak milik akan tetap menjadi hak penjual sekalipun sudah diserahkan kepada pengangkut, kecuali barang tersebut telah sampai ke tangan pembeli.
No comments:
Post a Comment